Nong Berbakat Kabupaten Tangerang 2017
Kang Nong Kabupaten Tangerang adalah sebuah pemilihan duta pariwisata yang diselenggarakan setiap daerah di Indonesia. Setiap daerah mempunyai panggilan masing-masing, contohnya Jakarta yaitu Abang dan None dan un
Kang Nong Kabupaten Tangerang adalah sebuah pemilihan duta pariwisata yang diselenggarakan setiap daerah di Indonesia. Setiap daerah mempunyai panggilan masing-masing, contohnya Jakarta yaitu Abang dan None dan untuk di Provinsi Banten disebut Kang dan Nong. Pemilihan Kang Nong ini diadakan setiap 1 tahun sekali. Tujuan pemilihan Duta Pariwisata ini adalah untuk mencari role model yang akan membantu pemerintah dalam pengembangan pariwisata di Kabupaten Tangerang. Selain sebagai Duta Pariwisata, para peserta juga berperan dalam peningkatan kualitas pemuda-pemudi. Sebagai role model yang menjadi contoh generasi muda yang baik dan produktif. Audisi Kang Nong Kabupaten Tangerang 2017 diadakan tanggal 22 Juli 2017 di The Breeze BSD City. Jumlah peserta kurang lebih 200 orang putera puteri. Terdiri dari 2 tahap menuju finalis, yaitu tahap audisi 1 dan semi finalis tahap 2. Tahap 2 menyisakan 56 peserta audisi. Setelah tahap semi finalis, terpilih 12 pasang finalis yang berhak maju ke tahap grand final. Saya bersyukur karena saya mendapat kesempatan yang luar biasa dari Tuhan dan pastinya saya tidak ingin menyia-nyiakan hal tersebut. Saya maju ke tahap grand final menjadi perwakilan dari kecamatan saya yaitu Kecamatan Curug. Masa pembinaan dilakukan selama 23 hari dan karantina selama 2 hari. Pada masa pembinaan, kami diajarkan tentang public speaking, make up, cara menggunakan baju dan kain yang baik, tata rias rambut, cara berjalan yang baik, cara memanfaatkan waktu dengan baik, bahkan belajar tari tradisional khas Kabupaten Tangerang yaitu Tari Cukin, dan masih banyak lagi. Kami juga melakukan beberapa kunjungan ke perusahaan-perusahaan sponsor saat masa pembinaan. Malam bakat di The Breeze Bsd City pada tanggal 12 Agustus 2017 menjadi momen berharga bagi saya, dimana semua peserta wajib menampilkan bakat mereka di atas panggung. Saya menampilkan bakat saya yaitu beatbox. Karantina berlangsung selama 2 hari. Penjurian tertutup diselenggarakan pada hari pertama karantina dengan sistem penjurian antara juri dan 1 pasang Kang dan Nong. Lalu hari kedua, kami melakukan gladi resik dan tanggal 20 Agustus kami melaksanakan Grand Final Pemilihan Kang dan Nong Kabupaten Tangerang 2017. Puji Tuhan, saya bisa menjadi bagian dari Paguyuban Kang Nong Kabupaten Tangerang dan sekaligus mendapatkan gelar Nong Berbakat Kabupaten Tangerang 2017. Semoga cerita saya ini bisa menginspirasi mahasiswa/i Ukrida untuk terus mengembangkan diri agar bisa menorehkan prestasi untuk diri sendiri dan juga untuk Kampus kita, Ukrida.