Penandatanganan MoU Ukrida dengan Synergy Academy Indonesia

Publish by Humas  |  24 Juli 2023  |  614

all

Ukrida menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Synergy Academy Indonesia (SAI)

Salah satu yang dilakukan Ukrida untuk terus meningkatkan performanya adalah melalui jalinan kemitraan dengan berbagai pihak. Ukrida menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Synergy Academy Indonesia (SAI), yang merupakan platform dengan tujuan mengasah skill individu dalam berbagai bidang. Penandatanganan MoU dilakukan oleh Rektor Ukrida, Dr. dr. Wani Devita Gunardi, Sp. MK (K) dan Direktur SAI, John Rusnak, Jumat, 14 Juli 2023. Ruang lingkup kerja sama meliputi workshop/seminar bersama, kuliah tamu/dosen praktisi, pengembangan modul interaktif, penelitian dan pengabdian masyarakat bersama. Acara pelaksanaan penandatanganan MoU difasilitasi oleh Unit Kemitraan dan Hubungan Internasional Ukrida.

Kolaborasi bersama mitra memperkaya Ukrida dalam pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi, dan terus berkarya dengan motto Lead to Impact. Selain itu Ukrida, sebagai Top 3 Kampus Kristen terbaik versi Webometrics-2022, serta kampusnya pemimpin perubahan juga tetap berkomitmen untuk meningkatkan kualitas bukan hanya dalam pembelajaran, tetapi juga kualitas lulusan yang unggul secara akademik dan berkarakter baik. Kedua pihak, Ukrida dan Synergy Academy Indonesia, sama-sama memberikan perhatian terhadap pengembangan pendidikan. Hal tersebut tercermin dalam pembahasan kelanjutan kerjasama yang diikuti dengan sangat antusias oleh kedua institusi.