Mengoptimalkan Pembelajaran Daring

Publish by Humas  |  02 Oktober 2023  |  456

all

Ukrida mengadakan Workshop Pembelajaran Daring melalui Case-Based dan Project-Based Learning

Ukrida menyelenggarakan Workshop "Pembelajaran Daring melalui Case-Based dan Project-Based Learning: Panduan Desain Efektif", Jumat, 22 September 2023, dengan menghadirkan narasumber Dr. Uwes Anis Chaeruman, M.Pd., yang merupakan Distance Learning Consultant. Adapun workshop bertujuan untuk memberikan panduan praktis bagi pendidik, pengembang kurikulum, dan pihak terkait dalam merancang dan melaksanakan pembelajaran daring yang lebih efektif. Proficiency materials (materi keahlian) yang menjadi pembahasan adalah sumber daya dalam pembelajaran daring untuk membantu peserta didik mengembangkan keterampilan dan kemahiran tertentu.

Beberapa contohnya, yaitu Video Tutorial (mengajarkan teknik pengolahan data), Modul Interaktif (memandu peserta didik melalui materi secara terstruktur dan mudah dipahami), Simulasi dan Game Pembelajaran (berinteraksi dengan materi pelajaran secara menyenangkan), Studi Kasus (penyelesaian masalah dan pengambilan keputusan), E-Book dan Bahan Bacaan Digital (untuk memfasilitasi pembelajaran mandiri), Forum Diskusi dan Kolaborasi  (memungkinkan peserta didik berinteraksi). Selain itu juga dibahas aspek penting lainnya, yaitu Case-Based Learning dan Project-Based Learning.