Cultural-Connect Workshop: Cross-Cultural Communication oleh Dr Donald DeGraaf
Kamis, 25 Juli 2024 Unit Pengembangan Sumber Daya Manusia (PSDM) berkolaborasi dengan UKRIDA Departement English (UDE) mengadakan Cultural-Connect Workshop: Cross-Cultural Communication
Kamis, 25 Juli 2024 Unit Pengembangan Sumber Daya Manusia (PSDM) berkolaborasi dengan UKRIDA Departement English (UDE) mengadakan Cultural-Connect Workshop: Cross-Cultural Communication yang menghadirkan Dr Donald DeGraaf sebagai narasumber sekaligus Senior Director of Educational Programs, Council for Christian College and Universities (CCCU), Washington DC.
Setiap individu memiliki peran penting dalam menjembatani perbedaan budaya, dalam kegiatan ini, beliau menjelaskan pentingnya dan beberapa tips dalam menjalin komunikasi serta kolaborasi lintas budaya, antara lain :
- Rasa ingin tahu, bertanya adalah kunci untuk mengetahui dan memahami perbedaan, kesamaan serta menemukan titik koneksi lintas budaya
- Kerendahan Hati, memiliki sikap saling menghormati dan saling belajar dari budaya lain dengan sikap rendah hati
- Membangun kepercayaan dan komunikasi terbuka, dengan bersikap jujur dan saling percaya dalam berkomunikasi, mampu mempererat hubungan dan meningkatkan kinerja maupun inovasi tim
- Terbuka terhadap peluang, sikap menunjukkan keterbukaan pada setiap kesempatan dan peluang baru
- Fleksibilitas, mampu beradaptasi dengan situasi baru dan berupaya memberikan kinerja yang terbaik
- Menjadi duta, saling membantu dalam menghubungkan antar individu ataupun komunitas, meluruskan pandangan ataupun penilaian terhadap suatu kelompok yang berdampak pada perilakunya
Melalui motto Lead to Impact, UKRIDA turut serta membangun pemahaman bagi Ukridian khususnya mahasiswa, mengenai pentingnya kesadaran menjalin komunikasi dan kolaborasi lintas budaya untuk menciptakan lingkungan yang hidup dan menyenangkan.