Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Lulusan Program Studi DIII Keperawatan Angkatan IV Tahun 2024
Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan UKRIDA pada Jumat, 23 Agustus 2024 telah melantik dan mengambil sumpah 12 lulusan Program Studi DIII Keperawatan Angkatan IV Tahun 2024 di auditorium Kampus 2 UKRIDA.
Perkembangan teknologi Artificial Intelligence (AI) begitu pesat dan mirisnya banyak pekerjaan yang digantikan oleh perangkat canggih AI. Namun, masih ada beberapa pekerjaan humanisme yang tidak dapat digantikan oleh kecanggihan AI salah satunya yaitu profesi perawat. Banyaknya fasilitas kesehatan yang dibuka, menuntut tingginya kebutuhan akan tenaga kesehatan yang terampil, kondisi ini menjadi peluang penyerapan tenaga perawat juga semakin besar sehingga kebutuhan akan Sumber Daya Manusia (SDM) lulusan keperawatan semakin diperlukan.
Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan UKRIDA pada Jumat, 23 Agustus 2024 telah melantik dan mengambil sumpah 12 lulusan Program Studi DIII Keperawatan Angkatan IV Tahun 2024 di auditorium Kampus 2 UKRIDA. Turut hadir Priscilla Suteja, S.Kom dan Joy Magdalena, S.E. sebagai perwakilan dari Pengurus Yayasan BPTK Krida Wacana, Dr. Ir. Oki Sunardi, S.T., M.M., IPM, ASEAN Eng., selaku Wakil Rektor Bidang Pengembangan Akademik dan Inovasi (WR I), dr. Theresia Citraningtyas, MWH., Ph.D., Sp.KJ., selaku Wakil Rektor Bidang Mahasiswa, Alumni, Kerjasama dan Kewirausahaan (WR III), Indra Permana selaku Wakil Sekretaris Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI), dan seluruh jajaran Wakil Dekan, Ketua Program Studi DIII Keperawatan, Ketua Program Studi S1 Keperawatan, para rohaniwan, mitra rumah sakit serta orangtua dan mahasiswa keperawatan.
Dalam sambutannya, perwakilan pengurus Yayasan BPTK Krida Wacana menegaskan harapannya kepada para lulusan untuk belajar sepanjang hayat dan menjadi lulusan dengan berkarakter LEAD (Loving, Enlightening, Advanced, Determined). Pesan yang sama juga disampaikan dalam sambutan Wakil Rektor I, Wakil Dekan I serta Wakil Sekretaris PPNI yang menyampaikan harapannya para lulusan jangan cepat berpuas diri dengan pencapaian akademik yang sekarang diraih namun dapat melanjutkan studinya sampai doctor Ilmu Keperawatan.
Ns. Mey Lona Verawaty Zendrato, M.Kep., sebagai Ketua Program Studi S1 Keperawatan turut menyambut 34 mahasiswa baru SI Keperawatan yang juga turut hadir dalam acara ini sekaligus membacakan lulusan terbaik DIII Keperawatan Angkatan IV yaitu Margaretha Wulan Puspita Yoan, A.md Kep dan Nurhasanah, A.md Kep sebagai lulusan DIII Keperawatan Angkatan IV dengan nilai softskill tertinggi. Dengan semangat Lead to Impact, UKRIDA siap mencetak lulusan keperawatan berdasarkan nilai-nilai Kristiani dan caring serta berkarakter nilai LEAD.