Problem Based Learning
Seiring dengan pengembangan proses pembelajaran, khususnya di Fakultas Ekonomi, Fakultas Teknik dan Ilmu Komputer, dan Fakultas Psikologi, Pusat Media Pembelajaran (PMP) menyelenggarakan Workshop dua hari dengan t
Adapun pembicara dalam workshop ini adalah Kamarza Mulia, Ph.D dan Elsa Krisanti, Ph.D, keduanya telah mendapatkan pelatihan dan hibah dari USAID, Amerika Serikat. Workshop dihadiri oleh dosen dari berbagai program studi serta tutor dari Pusat Pendidikan Holistik (PPH). Workshop berlangsung selama dua hari, Jumat dan Sabtu, 23 dan 24 Mei 2014 mulai pukul 09.00 dan terbagi dalam beberapa sesi. Acara diawali dengan perkenalan dan pembacaan CV pembicara, dilanjutkan dengan Kata Sambutan dari Wakil Rektor I, Prof. Dr. Kris Herawan Timotius. Dalam workshop ini peserta kembali diingatkan mengenai konsep Student-Centered Learning yang merupakan inti dari Problem-Based Learning dimana mahasiswa dituntut untuk aktif dalam pembelajaran di kelas dan dosen berperan lebih sebagai fasilitator. Dalam konsep pembelajaran berbasis PBL, mahasiswa diberikan kasus-kasus yang perlu untuk dianalisis dan dipecahkan serta dicarikan solusinya. Untuk lebih menghayati konsep PBL, peserta workshop selanjutnya dibagi dalam kelompok dan mencoba untuk memecahkan beberapa kasus yang diberikan oleh pembicara. Melalui workshop ini diharapkan para dosen dan tutor dapat menerapkan konsep pembelajaran PBL dengan lebih efektif. Bagi para dosen yang telah menerapkan pembelajaran PBL di kelasnya dapat mengirimkan proposal melalui PMP untuk mendapatkan dana hibah dari USAID. FOTO BERSAMA PEMBICARA DAN PESERTABaris 1: Kamarza, Elsa, Prof kris, PM Budi, darma WidjajaBaris 2: Lina Septiana, Ira Rasikawati, Nanny Kurnia, Sartika Tambunan, Hendra F. Santoso, Eddy Wiyanto, Riana Mardina, Edy Kristianto, HP SunardiBaris 3: Amelia, Ignasia Yuyun, Daniel Widjaja, Jihansah Liman, Fredicia, Budi Harsono, Eric Husin